Buah yang cocok untuk Ibu Hamil muda

Menjaga kesehatan ibu hamil
Menjaga kesehatan ibu hamil

Memiliki pasangan yang tengah hamil muda tentunya Anda sangat bahagia mendengarnya dan terlebih Anda lebih semangat untuk selalu memberikan asupan bergizi setiap harinya. Nah, bagi para ibu-ibu hamil muda ada beberapa buah yang baik Anda konsumsi untuk kesehatan janin.

Berikut buah-buah yang dapat Anda konsumsi :

1. Apel

Buah apel sangat baik untuk ibu hamil karena mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalam buah apel. Selain itu buah apel juga dapat mengatasi sembelit dan diare.

2. Jambu Air

Tidak hanya apel, jambu air juga banyak mengandung nutrisi dan vitamin. Selain itu jambu air juga memiliki banyak kandungan airnya yang dapat mencegah terjadinya dehidrasi.

3. Kurma

Buah yang tumbuh di timur tengah ini tentunya memiliki kandungan vitamin yang banyak. Manfaat dari buah kurma antara lain untuk memperkuat dinding rahim dan mengatasi kram perut. Kurma mengandung zat besi, Vitamin B komplek, kalium dan kandungan gula.


4. Anggur


Buah anggur kaya akan antioksidan. Kandungan antioksidan sungguh sangat bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker. Selain itu berfungsi sebagai sumber energi dan kaya akan senyawa polifenol dan resveratol.

5. Buah Naga

Buah naga sangat baik untuk ibu hamil karena memiliki banyak khasiat. Salah satu khasiatnya adalah mengeluarkan dahak yang biasa diderita ibu hamil.

6. Strawberi

Buah cantik yang satu ini sudah tentu memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan janin. Memiliki kandungan magnesium, omega 3, dan penambah nafsu makan.


7. Alpukat


Buah alpukat memiliki banyak kandungan asam folat, kalium, dan vitamin B komplek. Kandungan ini sangat baik untuk para ibu hamil karena dapat membantu perkembangan otak dan tulang belakang janin.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Make Money with Infolinks

SEO Stats powered by MyPagerank.Net